Tim Wasev Kodam Diponegoro Di Makodim Blora |
Blora,- Tim
Pengawasan dan Evaluasi (Wasev) Kodam IV/Diponegoro dipimpin Pjs. Pabandya Wanwil Sterdam IV/Diponegoro Letkol
Inf Wawan Indaryanto beserta rombongan melaksanakan Kunjungan kerjanya di Kodim
0721/Blora, Jumat (19/05/2017).
Kedatangan
Tim Wasev Kodam IV/Diponegoro disambut Kasdim 0721/Blora Mayor Kav Hyasintus
Waleng, P, ST, Perwira staf Kodim 0721/Blora, Danramil sejajaran Kodim
0721/Blora, dan para tamu undangan yang
hadir.
Pada
kesempatan itu Kasdim Mayor Kav Hyasintus Waleng, P, ST memaparkan situasi dan
keadaan wilayah Kodim 0721/Blora. selanjutnya Kasdim mengajak dan menghimbau
para perwira dan tamu undangan yang hadir untuk bersama-sama mengikuti dan
mendengarkan pengarahan yang akan disampaikan dari tim wasev.
“Semoga
dalam pengarahannya nanti bisa menambah wawasan kita semua,” Ungkap Kasdim
Mayor Kav Hyasintus Waleng.
Pimpinan
Rombongan Tim Wasev Kodam IV/Diponegoro Letkol Inf Wawan Indaryanto
menyampaikan tujuan dari Tim Wasev ini selain melaksanakan program kerja dari
komando atas, yakni melakukan Pengawasan dan Evaluasi sejauh mana kegiatan Kodim
Blora dalam melaksanakan Pembinaan Peta Jarak Jaring Ter atau istilahnya Pembinaan Mitra Karib.
“Maksud
kunjungan kali ini, agar kita dapat saling memberikan informasi dan kerjasama
antara yang satu dengan yang lainnya, demi kondusifnya wilayah Kabupaten Blora,”
tandas Letkol Inf Wawan Indaryanto.
Pimpinan
Tim Wasev Kodam IV/Diponegoro berharap kehadirannya dapat membantu memberikan masukan dan perbaikan
kepada satuan bawah,
“Memudahkan
Pimpinan guna mengambil keputusan yang tepat pada pelaksanaan kegiatan kedepan
yang lebih baik,” Pungkas Letkol Inf Wawan Indaryanto. (adi sanrico)
0 comments:
Post a Comment