FORKOPIMDA IKUTI RESEPSI TASYAKURAN HARI BHAYANGKARA KE-72 BLORA

Forkopimda Blora Hadiri Resepsi HUT Bhayangkara ke-72

Blora,- Usai Upacara, masih dalam suasana semangat kebersamaan dan semangat kebersamaan. Siang tadi Rabu, (11/07/2018) bertempat di Aula Arya Guna Polres Blora dilaksanakan Resepsi tasyakuran HUT Bhayangkara ke-72. Hadir dalam Kegiatan ini Bupati Blora beserta jajaran Forkompinda, Komandan Kodim 0721/Blora, Komandan Batalyon 410/Alugoro, serta tokoh agama, masyarakat dan juga Purnawiranan Polri.

Kapolres Blora AKBP Saptono, S.I.K, M.H membacakan amanat Kapolri, Jenderal Pol Prof HM Tito Karnavian Ph.D. Berbagai upaya perbaikan yang dilaksanakan oleh Polri melalui Program Promoter telah memberikan dampak positif yang sangat signifikan. Sebagai tindak lanjut dari program reformasi internal sebelumnya, Program Promoter dibangun melalui pendekatan profesionalisme dan modernisasi guna meraih kepercayaan publik.

Program Promoter difokuskan pada 3 (tiga) kebijakan utama yang sederhana, yaitu Peningkatan Kinerja, Perbaikan Kultur, dan Manajemen Media. Peningkatan Kinerja diwujudkan melalui peningkatan kualitas pelayanan publik, profesionalisme dalam penegakan hukum, dan pemeliharaan stabilitas kamtibmas secara optimal.

Perbaikan Kultur diwujudkan dengan menekan budaya koruptif, menghilangkan arogansi kekuasaan, dan menekan kekerasan eksesif. Sedangkan Manajemen Media dilaksanakan pada media konvensional dan media sosial dengan mengangkat prestasi-prestasi Polri dan menetralisir berita negatif, termasuk hoax.

Selama 2 (dua) tahun implementasi Program Promoter telah menunjukkan hasil yang baik. Public trust terhadap institusi Polri terus meningkat. Polri yang pada tahun 2016 termasuk dalam 3 (tiga) institusi paling tidak dipercaya publik, kini di tahun 2018 berdasarkan hasil survei yang diselenggarakan oleh berbagai lembaga, telah berada pada 3 (tiga) besar lembaga dengan kepercayaan publik terbaik.

Acara dilanjutkan dengan Pemotongan tumpeng oleh Kapolres dengan memberikan kepada NRP yang tertua yakni Kompol Sumaidi Kasat Binmas Polres Blora yang tinggal 2 Minggu Purna. selanjutnya Wakapolres Kompol Samdani memberikan potongan tumpeng kepada NRP termuda Bripda Yakun Romadhon sambil menyaksikan Trailer Film yang berjudul “22 Menit”.

Selesai pemotongan tumpeng dilanjutkan sambutan Bupati Blora H. Joko Nugroho. Dalam sambutannya Bupati mengucapkan selamat pada Polres Blora beserta Jajarannya dan juga mengucapkan terimakasih atas terciptanya situasi yang kondusif di wilayah Kabupaten Blora.

“Trimakasih untuk Kapolres Blora beserta seluruh jajarannya yang telah mampu memberikan rasa aman dan nyaman pada masyarakat Blora. Baik dalam pelaksanaan pengamanan selama bulan suci Ramadahan hingga Pilkada Jateng 2018 berjalan kondusif, aman dan damai,” terang Bupati. (Hms-resbla/Heripur)
Share:

KULIAH KERJA NYATA MAHASISWA IPB DI BLORA

Mahasiswa IPB Foto Bersama Bupati Blora
Di Pendopo Rumah Dinas Bupati

Blora,- Puluhan mahasiswa Institut Pertanian Bogor (IPB) melaksanakan program Kuliah Kerja Nyata (KKN) Tematik di Kabupaten Blora. Kedatangan mereka diterima langsung oleh Bupati Djoko Nugroho bersama Plt. Kepala Bappeda Blora, Reni Miharti M.Agr.Bus di Pendopo Rumah Dinas Bupati, Rabu (11/7/2018),.

Penerimaan mahasiswa KKN dilakukan Bupati dengan memakaikan jaket KKN kepada dua perwakilan mahasiswa diikuti seluruh mahasiswa dan disaksikan seluruh dosen pembimbing.

Wakil Dekan Fakultas Ekonomi dan Manajemen IPB Bogor, Dr. Lukman M Baga dalam laporannya menyampaikan bahwa jumlah mahasiswa yang akan KKN di Kabupaten Blora sebanyak 98 orang.

“Sebanyak 98 mahasiswa ini terdiri dari berbagai jurusan dan fakultas. Mereka akan melaksanakan KKN selama 40 hari, mulai hari ini hingga 20 Agustus mendatang,” ucap Dr. Lukman M Baga.

Ia berharap keberadaan mahasiswa KKN ini nantinya bisa membantu Pemkab Blora dalam mempercepat pertumbuhan ekonomi pedesaan khususnya di bidang pertanian dan peternakan.

Terlebih Pemkab Blora dan IPB Bogor sudah pernah menandatangani MoU tentang Tri Dharma Perguruan Tinggi, yang salah satunya fokus di bidang pertanian dan peternakan.

“Dengan terjun ke desa-desa, kami meminta seluruh mahasiswa nanti untuk bisa mengembangkan agribisnis yang inklusif dan berkelanjutan. Tentunya dengan mengenali masing-masing potensi desa, baik pertanian maupun peternakannya,” lanjut Dr. Lukman M Baga.

Bupati Djoko Nugroho dalam sambutannya mengucapkan selamat datang kepada seluruh mahasiswa IPB yang akan melaksanakan KKN di Kabupaten Blora.

“Blora ini tidak pantura, dan juga tidak jalur selatan jadi posisinya kurang menguntungkan. Jadi saya yakin pasti banyak yang belum tahu Blora. Blora ini 60 persen masyarakatnya adalah petani dan ada 138 desa terletak di tengah hutan. Ini tantangan yang harus dihadapi Blora,” ujar Bupati.

Dengan kondisi itu, Bupati meminta kepada seluruh mahasiswa yang akan KKN agar bisa segera menyesuaikan diri, terlebih untuk bisa membantu menyejahterakan petani.

“Bantu kami untuk menyejahterakan petani. Laksanakan semua ilmu yang selama ini diperoleh di kampus kepada masyarakat kami. Karena pada hakekatnya hidup manusia itu 70 persen praktek, jangan kebanyakan teori. Ada banyak desa yang berbasis pertanian dan peternakan. Bantu agar pola pikir mereka bisa lebih baik dalam mengolah hasil pertaniannya. Ini Bupati lho yang minta tolong,” tegas Bupati Djoko Nugroho.

Di tempat yang sama Plt. Kepala Bappeda Blora, Ir. Reni Miharti M.Agr.Bus menerangkan bahwa sesuai arahan Bupati, 98 mahasiswa ini akan ditempatkan di desa-desa yang memiliki potensi pertanian dan peternakan.

“Mahasiswa akan disebar ke desa-desa yang ada di 5 Kecamatan, yakni Kecamatan Jepon, Kecamatan Blora Kota, Kecamatan Japah, Kecamatan Kunduran dan Kecamatan Todanan. Usai penerimaan ini, kita antarkan mereka ke desa masing-masing dengan didampingi para Camat dan Kepala Desa,” terang Reni Miharti M.Agr.Bus.

Adapun desa yang dijadikan lokasi KKN adalah Desa Tinapan, Desa Kedungwungu (Kecamatan Todanan), Desa Ngawenombo, Desa Bejirejo (Kecamatan Kunduran), Desa Pengkolrejo, Desa Ngrambitan (Kecamatan Japah), Desa Purworejo, Desa Andongrejo (Kecamatan Blora Kota), dan Desa Bacem, Kawengan, Soko, Palon, Kemiri, Blungun (Kecamatan Jepon).

Hadir dalam acara penerimaan nmahasiswa KKN di antaranya Dirut PT.GMM-Bulog Rahmad Pambudy, Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan, Kepala Dinas Peternakan dan Perikanan, Kepala Kantor Kesbangpol, Camat dan Kepala Desa terkait. (Hms-resbla/Heripur)
Share:

TURNAMEN BULUTANGKIS KAPOLRES BLORA CUP II MERIAHKAN HUT BHAYANGKARA

Turnamen Bulutangkis Kapolres Cup II Tahun 2018

Blora,- Begitu banyaknya kegiatan yang dilaksanakan jajaran Polres Blora untuk memeriahkan Hari Ulang Tahun Bhayangkara ke-72. Salah satunya adalah Kejuaraan Turnamen Bukutangkis di Kecamatan Todanan. Meskipun di wilayah pedesaan dan jauh dari jantung Kota Blora, Namun Polsek Todanan tidak mau kalah. Bertempat di GOR SPU Todanan dilaksanakan turnamen Bulutangkis Kapolsek Todanan Cup HUT Bhayangkara ke-72 yang akan memperebutkan hadiah jutaan rupiah Selasa, (10/07/2018).

Turnamen di buka dengan upacara pembukaan yang dipimpin oleh Kapolsek Todanan AKP Siswanto,S.Sos. turut hadir jajaran Forkompimcam Todanan, para peserta turnamen juga warga Kecamatan Todanan dan sekitarnya yang ikut nonton memeriahkan pertandingan.

Adapun peserta yang mengikuti turnamen sebanyak 34 peserta, yang telah dibagi beberapa kelas, bulutangkis adalah salah satu olahraga yang memasyarakat, sehingga warga sangat antusias ikut berpartisipasi.

"Dengan adanya turnamen seperti ini, diharapkan Kepolisian makin dekat dengan masyarakat, sehingga makin erat silaturahmi, demi terciptanya suasana yang kondusif,” Jelas Kapolsek Todanan AKP Siswanto, S.Sos.

Sementara itu, Kapolres Blora AKBP Saptono,S.I.K.,MH mengatakan bahwa dalam memeriahlan HUT Bhayangkara ke-72, Polres Blora menyelenggarakan banyak kegiatan, di setiap Polsek jajaran diharapkan mengajak seluruh elemen masyarakat untuk ikut memeriahkan melalui kegiatan-kegiatan sosial ataupun perlombaan.

"Dengan kegiatan sosial kemasyarakatan diharapkan Polres Blora makin dekat dengan rakyat dan momentum HUT Bhayangkara ke 72 ini, semoga Kepolisian semakin Profesional, Modern dan Terpercaya,” Pungkas AKBP Saptono. (Hms-resbla/Heripur)
Share:

Hot News

DPRD Blora gelar Rapat Paripurna terkait LKPJ Bupati Blora Akhir Tahun Anggaran 2023

𝗕𝗟𝗢𝗥𝗔 — Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Blora menggelar sidang dengan agenda Penyampaian Rekomendasi DPRD t...

Public Service

Blog Archive

Social Media

Technology

Next More »

Labels

Community

Next More »