SAFARI TARAWEH KELILING FURKOPIMDA BERSAMA KAPOLRES BLORA

Kapolrres Blora Memberikan Santunan
Blora,- Bupati Blora H. Djoko Nugroho yang diwakili Wakil Bupati H. Arif Rohman bersama dengan unsur Forkopimda Blora telah melakukan kegiatan Terawih Keliling (Tarling) dengan masyarakat di Masjid Darul Mutaqim Dukuh Gulingan, Desa Tempurejo Kecamatan Blora Kabupaten Blora, Rabu 31 Mei 2017.

Hadir dalam kesempatan tersebut Kepala Kepolisian Resor Blora AKBP Surisman S.I.K, M.H yang didampingi Kapolsek Blora kota AKP Sudarno, S.H beserta anggota berikut masyarakat lingkungan Masjid sebanyak kurang lebih 500 jamaah. Kegiatan taraweh keliling diawali dengan berbuka puasa bersama jajaran Furkopimda Kabupaten Blora dengan masyarakat Dukuh Gulingan dan sekitarnya.

Dalam kegiatan tarling di Masjid Darul Mutaqim Wakil Bupati Blora H. Arif Rohman menyampaikan sambutannya bahwa Tarling ini sekaligus acara silaturahmi antara  Furkopimda Blora kepada masyarakat Desa Tempurejo, dan kegiatan ini sudah menjadi agenda rutin tahunan. Hal ini untuk meninjau langsung keadaaan di lapangan dan mendengar aspirasi masyarakat secara langsung tentang pembangunan yang sudah dilaksanakan oleh pemerintah, apakah betul sudah berhasil memberikan manfaat dan dinikmati oleh masyarakat.

Pada safari Ramadhan ini, Kapolres Blora AKBP Surisman, S.I.K,M.H menyampaikan himbauan kepada warga untuk menjaga keamanan dan ketertiban selama bulan Suci Ramadhan. Seluruh komponen masyarakat dihimbau untuk aktif menjaga situasi kamtibmas di lingkungan tempat tinggal masing-masing.

“Bila kamtibmas terjaga dengan baik, maka masyarakat yang menjalankan ibadah puasa dan ibadah lainnya di bulan suci Ramadhan akan menjadi lebih tenang dan khusyuk,” Ujar Kapolres Blora.

AKBP Surisman mengajak hidup harmonis dengan mengatakan mulai dari sini kita wujudkan masyarakat Kabupaten Blora hidup dalam kedamaian, kesamaan dan kebersamaan yang sejati, saling menghargai, menghormati, dan mengasihi, saling menolong dan mengayomi, hidup dalam tolerasi yang tinggi dan mengenyahkan paham-paham yang merusak persatuan dan kesatuan bangsa.

“Oleh karena itu, masalah yang dihadapi dalam upaya membangun masyarakat Blora yang benar-benar bersatu dan kuat dalam kemajemukan suku, agama, budaya, antar golongan, dan sebagainya dengan membentuk perilaku yang berwawasan luas dan berkesadaran tinggi dari masyarakat baik secara individual maupun secara kelompok,” tegasnya.

Kapolres juga mengingatkan kepada para generasi muda untuk hindari perbuatan negative seperti mengkonsumsi miras dan narkoba yang mampu merugikan diri sendiri dan orang lain. Dirinya mengajak pemuda untuk bekerja keras dan kreatif supaya tidak terjerumus ke pergaualan yang salah.

“Bagi para pemuda agar hindari serta jauhi miras dan narkoba, karena itu dapat merusak kesehatan, mengganggu ketertiban umum dan memperoleh pidana penjara  apabila terbukti menggunakan bahkan mengedarkan narkoba,” terang AKBP Surisman.


Acara dilanjutkan dengan penyerahan bantuan kepada pengurus Masjid Darul Mutaqim berupa alat perlengkapan sholat. serta bingkisan yang diserahkan kepada jamaah yang membutuhkan. (adi sanrico)
Share:

0 comments:

Post a Comment

Hot News

Ketua DPRD Kirabkan Pusaka Keris Kiai Bisma Peninggalan Leluhur Blora di Hari Jadi ke-275 Khidmat

𝗕𝗟𝗢𝗥𝗔 — Setelah pusaka dibersihkan atau dijamas pada Kamis siang, kemudian dilaksanakan kirab pusaka peninggalan leluhur Bl...

Public Service

Blog Archive

Social Media

Technology

Next More »

Labels

Community

Next More »