GENCARKAN BLUE LIGHT PATROL POLISI BERSAMA TNI JELANG IDUL FITRI

Blue Light Patrol Gabungan Polri Dan TNI Di Titik2 Dianggap Rawan
Blora,-  Jajaran Kepolisian Resor (Polres) Blora menindak lanjuti perintah Kapolres Blora AKBP Surisman, S.I.K, M.H terus meningkatkan kegiatan patroli menjelang hari raya Idul Fitri 1438 H untuk melaksanakan patroli Gabungan Polri dan TNI sebagai upaya memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat.

Satu di antaranya dengan kegiatan patroli bertajuk Blue Light Patrol yakni menyalakan lampu biru mobil patroli di malam hari.

Personil Gabungan TNI dan Polri melaksanakan Patroli Blue Light diwilayah Kabupaten Blora baik siang ataupun malam di sejumlah titik-titik yang dianggap rawan.

“Kegiatan ini sebagai salah satu upaya mengantisipasi terjadinya tindak kriminalitas serta menjaga kekondusifan kamtibmas menjelang hari raya Idul Fitri 1438 H dan arus mudik lebaran tahun 2017.” tegas Kapolres Blora AKBP Surisman, Jumat (09/06/17).

Blue Light Patrol merupakan upaya preventif seluruh jajaran Polres Blora untuk mencegah berbagai potensi tindak kriminalitas, terutama pada waktu malam hari.

Hal inilah yang menjadi tugas aparat keamanan Polri dan TNI sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat untuk hadir disetiap waktu menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif dan mencegah terjadinya tindak kriminal.

Kapolres Blora menegaskan bahwa sasaran program tersebut meliputi tempat-tempat keramaian masyarakat, jalur rawan kecelakaan dan rawan kriminalitas serta objek vital maupun berbagai kegiatan kontijensi yang memerlukan pengawasan.

“Kita ingin meningkatkan intensitas kehadiran TNI dan Polri di tengah-tengah masyarakat guna mencegah tindakan kriminal jelang hari raya Idul Fitri dan arus mudik tahun ini.” ungkap AKBP Surisman.

Petugas dari Polsek jajaran Polres Blora dan anggota TNI koramil juga diperintahkan untuk memberikan himbauan dengan mengajak peran aktif warga dalam menjaga situasi kamtibmas di wilayah masing-masing.

Warga juga diminta untuk segera menginformasikan apabila ada hal-hal yang mencurigakan. Sebab partisipasi masyarakat adalah salah satu faktor penting terselenggaranya situasi kamtibmas yang kondusif.

AKP Surisman, S.I.K, M.H menerangkan kegiatan ini Sekaligus sebagai bukti terjalinnya sinergitas yang baik antara Polri–TNI serta tindakan cepat dan tanggap petugas dalam mengantisipasi berbagai gangguan kamtibmas di wilayah Kabupaten Blora.


“Semua elemen masyarakat termasuk TNI akan kita libatkan sebab dengan kebersamaan akan mempermudah dalam menjaga kamtibmas yang mantab,” pungkas Kapolres Blora. (adi sanrico)
Share:

0 comments:

Post a Comment

Hot News

APTRI Blora Bangkit Sinergi dengan Pemda dan Berperan dalam Program Pergulaan Nasional

𝗕𝗟𝗢𝗥𝗔 — Bupati Blora, H. Arief Rohman, S.IP,M.Si menghadiri acara pelantikan Asosiasi Petani Tebu Rakyat Indonesia (APTRI) ...

Public Service

Blog Archive

Social Media

Technology

Next More »

Labels

Community

Next More »