KORPRI DI KECAMATAN HARUS SERIUS DALAM BEKERJA

Bupati Blora Memberikan Pembinaan
Terhadap Korpri Se-Kecamatan Kedungtuban
Blora,- Bupati Blora memberikan Pembinaan Mental Anggota Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI) se – Kecamatan Kedungtuban bertempat di Pendopo Kecamatan Kedungtuban. Hadir dalam kegiatan tersebut Ketua KORPRI Kabupaten Blora Drs Sugiono M.Si serta mengundang Ustad Hartono, A.i, S.Ag, MM sebagai pembicara dalam pembinaan. (17/05/2016) Ketua KORPRI Kabupaten Blora Drs Sugiono M.Si dalam sambutannya menyampaikan bahwa perlu adanya penyeleggaraan kegiatan KORPRI di Kecamatan-kecamatan. Hal ini dilakukan untuk meningkatkan semangat kerja bagi seluruh anggota KORPRI.
Bupati Blora Djoko Nugroho dalam sambutannya menyampaikan bahwa manusia hidup atas dua hal yaitu jiwa dan raga. “Manusia itu ada dua jiwa atau mental yang merupakan kepribadian dan raga itu badan, raga itu mudah diperbaiki tapi kalau mental itu susah untuk diperbaiki,” ujarnya.

Pada acara tersebut, Bupati Blora Djoko Nugroho juga mengingatkan kepada anggota KORPRI bahwa saat ini angka kemiskinan di Kabupaten Blora meningkat dari peringkat 21 ke peringkat 18 dari 36 Kabupaten/Kota di Jawa Tengah. Bupati juga meminta kepada seluruh anggota KORPRI untuk bekerja dengan sungguh-sungguh agar dapat turut serta membangun Blora menjadi lebih baik lagi. Bupati juga berpesan kepada seluruh anggota KORPRI bahwa sekarang sudah ditingkatkan kesejahteraannya, maka dalam menghadapi pekerjaan harus yang serius.
(adi sanrico)
Share:

0 comments:

Post a Comment

Hot News

APTRI Blora Bangkit Sinergi dengan Pemda dan Berperan dalam Program Pergulaan Nasional

𝗕𝗟𝗢𝗥𝗔 — Bupati Blora, H. Arief Rohman, S.IP,M.Si menghadiri acara pelantikan Asosiasi Petani Tebu Rakyat Indonesia (APTRI) ...

Public Service

Blog Archive

Social Media

Technology

Next More »

Labels

Community

Next More »