“REBUT HATI RAKYAT PAPUA AGAR CINTA NKRI” PRAJURIT 410/ALUGORO TERIMA BEKAL TERITORIAL

Prajurit Satgas Yonif 410/Alugoro Menerima Pembekalan Sebelum Berangkat Ke Papua
Blora,- Bertempat di Aula Yonif 410/Alugoro, sejumlah prajurit yang akan berangkat ke Papua mendapat kehormatan dikunjungi oleh Brigjen Mochamad Haryanto dalam rangka memberikan pembekalan terhadap Satgas Yonif 410/Alugoro dengan materi-materi teritorial dalam rangka merebut hati rakyat Papua agar tumbuh rasa cintanya terhadap Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) sehingga dapat membantu tugas TNI dalam menjaga keutuhan wilayah NKRI. (23/02/2017)
Dalam pengarahannya Brigjen Mochamad Haryanto memerintahkan kepada seluruh Prajurit Satgas Yonif 410/Alugoro agar berbuat yang terbaik, berani, tulus dan ikhlas dalam menjalankan tugas sehingga akan mendatangkan hasil yang maksimal selanjutnya terapkan lima kemampuan teritorial yaitu Kemampuan Temu cepat dan lapor Cepat, Kemampuan Manajemen Teritorial, Kemampuan Penguasaan Wilayah, Kemampuan Pembinaan Perlawanan Rakyat dan Kemampuan Komunikasi sosial semaksimal mungkin demi tercapainya sasaran penugasan, “Prajurit Satgas Yonif 410/Alugoro agar berbuat yang terbaik, berani, tulus dan ikhlas di Papua, untuk merebut hati rakyat Papua agar tumbuh rasa cintanya terhadap NKRI,” tegas  Brigjen Mochamad Haryanto.
Sebelum mengkhiri pengarahannya Brigjen Mochamad Haryanto yang menjabat sebagai Perwira Staf Ahli Tk. II Bidang Komsos Panglima TNI mengharapkan agar Prajurit Yonif 410/Alugoro selama di daerah penugasan menjaga nama baik TNI dengan mengamalkan Sapta Marga dan Sumpah Prajurit dalam kesehariannya sehingga Prajurit TNI semakin dicintai rakyat karena TNI ada hanya untuk Rakyat,Kemampuan Temu cepat dan lapor Cepat, Kemampuan Manajemen Teritorial, Kemampuan Penguasaan Wilayah, Kemampuan Pembinaan Perlawanan Rakyat dan Kemampuan Komunikasi sosial semaksimal mungkin demi tercapainya sasaran penugasan,” pungkas Perwira Staf Ahli Tk. II Bidang Komsos Panglima TNI. (adi sanrico)
Share:

0 comments:

Post a Comment

Hot News

APTRI Blora Bangkit Sinergi dengan Pemda dan Berperan dalam Program Pergulaan Nasional

𝗕𝗟𝗢𝗥𝗔 — Bupati Blora, H. Arief Rohman, S.IP,M.Si menghadiri acara pelantikan Asosiasi Petani Tebu Rakyat Indonesia (APTRI) ...

Public Service

Blog Archive

Social Media

Technology

Next More »

Labels

Community

Next More »