TRUK KONTAINER BOX TABRAK BANGUNAN PAUD

Truk Kontainer Menabrak Bangunan Sekolah PAUD Di Kecamatan Jati
Blora,- Kecelakaan tunggal yang dialami truk box kontainer dengan nomor polisi K-1557-EA kemarin hari minggu pagi 12 Maret 2017, kecelakaan truk menabrak sebuah banggunan sekolah PAUD di jalan raya Doplang–Sulursari km-2, Dukuh Ngembak, Desa Gabusan, Kecamatan Jati, Kabupaten Blora (13/03/17). Akibatnya, satu orang mengalami luka ringan yakni Ardi (44), pengemudi truk box kontener alamat Kampung Lilingir RT. 01 / RW. 05 Kecamatan Cipayung, Kabupaten Bekasi Jawa Barat.
Anggota Polsek Jati yang mendapatkan laporan informasi dari masyarakat langsung bertindak cepat mendatangi Tempat Kejadian Perkara (TKP). Kepala SPKT Polsek Jati bersama dua anggota Bhabinkamtibmas Bripka Suyono dan Brigadir Suharno langsung memberikan pertolongan kepada pengemudi truk yang mengalami luka ringan dan melakukan pengaturan lalu lintas supaya tidak terjadi kemacetan arus yang dapat mengganggu aktivitas transportasi warga Blora. 
Saat dimintai keterangan, sopir truk kontainer Ardi menjelasakan bahwa truk yang dikemudikannya tiba-tiba mengalami rem blong sehingga pada saat melintas di tingkungan tajam tersebut tidak bisa menguasai truk box tersebut dalam mengemudikannya, sehingga truk menabrak bangunan sekolah PAUD yang berada di pinggir jalan. “kami tidak sengaja, secara tiba-tiba remnya blong,” jelasnya
Beruntung dalam kecelakaan tunggal tersebut tidak ada korban jiwa hanya mengakibatkan kerugian materil. Pihak perusahaan truk Box kontener harus bertanggung jawab atas kerusakan bangunan sekolah PAUD untuk membantu biaya perbaikan sebesar 7juta 500ribu rupiah.
Kapolres Blora AKBP Surisman SIK melalui Kasubag Humas Polres Blora AKP Sularno menjelaskan bahwa kejadian kecelakaan lalulintas tunggal di Jalan raya Doplang-Sulursari tersebut diselesaikan secara kekeluargaan, sehingga bangunan sekolah PAUD telah mendapatkan ganti rugi. (adi sanrico)
Share:

0 comments:

Post a Comment

Hot News

APTRI Blora Bangkit Sinergi dengan Pemda dan Berperan dalam Program Pergulaan Nasional

𝗕𝗟𝗢𝗥𝗔 — Bupati Blora, H. Arief Rohman, S.IP,M.Si menghadiri acara pelantikan Asosiasi Petani Tebu Rakyat Indonesia (APTRI) ...

Public Service

Blog Archive

Social Media

Technology

Next More »

Labels

Community

Next More »