WBC Batam Foto Bersama Bupati Blora, Wakil Bupati Blora Dan Pemain Barongan Mustiko Joyo Blora |
Blora/Batam,– Bupati Blora, Djoko Nugroho didampingi Wakil Bupati Blora, H.
Arief Rohman, M.Si menghadiri perayaan ulang tahun ke-5 Paguyuban Wong Blora
Community (WBC) dan hari lahir Barongan Mustiko Joyo (BMJ) ke-2 di City Walk II
Top 100 Tembesi, Batam. (20/11/2016).
Kokok, sapaan akrab
Djoko Nugroho menyampaikan rasa terima kasih kepada WBC atas sambutannya yang
luar biasa. Lebih lanjut, Kokok juga merasa bangga karena meskipun berada di tanah perantauan, warga Blora
dapat menjalin persaudaraan yang erat juga tetap ingat kepada kampung
halamannya, bahkan mereka tidak lupa untuk “nguri-uri” kebudayaan daerahnya,
yaitu seni barongan.
“Besok akan kita
kirim perlengkapan barongan yang lebih komplit,” ujar mantan Dandim Rembang ini
sebagai salah satu bentuk dukungan Pemerintah Daerah Kabupaten Blora kepada WBC
Batam.
Senada dengan Djoko
Nugroho, Arief Rohman juga mengungkapkan kebanggaannya kepada warga Blora di
Batam yang dapat mendukung pelestarian budaya dan turut memperkenalkan
Kabupaten Blora di perantauan.
Dalam kesempatan
yang sama, Ketua WBC Batam, Mursidan menyampaikan bahwa keberadaan WBC dan BMJ
di Batam akan dijadikan sebagai ikon untuk mengenalkan Kabupaten Blora kepada
masyarakat luas dan pihak-pihak terkait di Kota Batam. “Kami sangat bersyukur,
walaupun Bapak Bupati baru dapat hadir, namun beliau langsung respon dan
memberikan perhatian dan dukungan moril. Ini sangat berpengaruh terhadap kami
untuk semakin semangat, untuk memajukan paguyuban dan kesenian khas Blora ini
di Batam ke depan,“ ungkapnya bersemangat.
Setelah selesai
sambutan dilakukan acara pemotongan tumpeng dan pemberian kenang-kenangan dari
warga Blora kepada Bupati Blora. Disusul kemudian pemberian cinderamata dari
ketua paguyuban-paguyuban Jawa yang hadir.
Acara yang
dimeriahkan dengan penampilan kesenian Barongan Mustiko Joyo khas Blora yang
dibawakan oleh anggota WBC ini juga dihadiri oleh Asisten II Sekda Blora,
Kepala Dinperindagkop Kab. Blora, Kepala Dintanbunakikan Kab. Blora, Kepala DKK
Blora dan Kepala BLH Kab. Blora. (adi sanrico)
0 comments:
Post a Comment