PENCURIAN KAYU JATI MENJELANG LEBARAN CENDERUNG MENINGKAT

Pengamanan Kayu Yang Telah Dicuri
Blora,- Oleh karena kejelian petugas keamanan KPH Cepu akhirnya satu pohon jati di wilayah kawasan hutan BKPH Nanas yang siap produksi dengan ukuran lingkar 140 cm, (25/06/2016) menjelang sahur dapat ditemukan kembali setelah dilakukan penyisiran jejak bekas telapak kaki para pencuri yang diperkirakan berjumlah 9 orang.
Sesuai keterangan koordinator keamanan yang juga Wakil Kepala ADM Cepu Agus Kusnandar, bahwa kayu jati tersebut ditemukan kembali tergeletak di ladang milik warga Dukuh Tambi, Desa Nglebur Kecamatan Jiken, tepatnya Diperbatasan antara wilayah hutan BKPH Cabak - BKPH Nanas yang sudah dipotong menjadi 7 bagian.
Bahkan di tempat yang sama juga ditemukan 82 batang kayu jati ukuran lingkar 40 cm panjang 500 cm juga tergeletak bertumpukan didekatnya, mungkin sang pencuri mempersiapkannya untuk mendirikan rumah melihat ukuran kayu jati yang dicuri.
Diterangkan juga bahwa setiap kali menjelang perayaan hari raya Idhul Fitri tingkat pencurian kayu jati di kawasan hutan cenderung semakin meningkat, hal itu dimungkinkan cara termudah untuk mendapatkan rupiah untuk memenuhi kebutuhannya menjelang lebaran.
Oleh karena itu untuk menekan angka pencurian di wilayah kawasan hutan KPH Cepu saat ini KPH Cepu dengan bantuan Kepolisian Sektor Cepu terus meningkatkan patroli keamanan, selain itu juga akan membatasi cuti petugas keamanan hutan selama perayaan hari raya Idhul Fitri. "Kami akan terus tingkatkan pengamanan hutan, karena di bulan Ramadhan menjelang perayaan hari raya Idhul Fitri pencurian cenderung meningkat," tegas Wakil Kepala ADM Cepu Agus Kusnandar.

Dan untuk kayu-kayu jati yang berhasil ditemukan kembali saat ini sudah diamankan di Tempat Penampungan Kayu (TPK) Cabak. (adi sanrico)
Share:

0 comments:

Post a Comment

Hot News

Ketika Para Petani Tembakau 'Ngudoroso' dengan Bupati Blora

  𝗕𝗟𝗢𝗥𝗔 — Bupati Blora, Dr. H. Arief Rohman mendapatkan keluhan dari sejumlah para petani Tembakau di Kecamatan Bogorejo, K...

Public Service

Blog Archive

Social Media

Technology

Next More »

Labels

Community

Next More »