BLORA - Untuk mencegah pembalakan liar, serta kebakaran hutan dan lahan di wilayah kecamatan Kunduran Kabupaten Blora Jawa Tengah, Polsek Kunduran Polres Blora Polda Jateng intensif melakukan patroli hutan. Patroli digelar baik siang ataupun malam dengan lokasi yang berbeda.
Seperti yang dilakukan oleh satu regu Patroli Polsek Kunduran yang dipimpin oleh Kanit Sabhara Iptu Kumaidi, Senin, (28/09/2020) melaksanakan patroli ke wilayah hutan di dukuh Nglencong desa Botoreco, Kunduran.
Kapolsek Kunduran Iptu Lilik Eko Sukaryono,SH,MH mengungkapkan bahwa pihaknya tidak mau under-estimate dengan situasi yang ada, untuk itulah meskipun ditengah tugas pengamanan Pilkada dan tugas kemanusiaan penanganan Covid-19, pihaknya tetap secara intensif menggelar patroli dihutan negara.
"Kita tidak mau underestimate, patroli hutan tetap berjalan intensif, dengan tujuan untuk menjaga kelestarian hutan negara," ungkap Iptu Lilik.
Lebih lanjut perwira Polri yang juga pembina Sekolah Sepak Bola (SSB) Bhayangkara FC Blora ini menguraikan bahwa, sebagian besar masyarakat Kunduran adalah petani, dimana dimusim kemarau seperti ini masih ada warga yang membuka lahan pertanian baru dengan cara membakar hutan, bahkan setelah membakar ditinggalkan begitu saja.
"Kami imbau warga untuk ikut aktif berperan menjaga kelestarian hutan, jika ditemukan warga yang melakukan pembalakan liar, ataupun membakar hutan, maka akan kita lakukan tindakan tegas sesuai dengan aturan yang ada," tandas Kapolsek Kunduran. (ADY/Red)
0 comments:
Post a Comment