PELANTIKAN 330 MAHASISWA BARU STEM AKAMIGAS CEPU

Wakil Bupati Blora Hadiri Pelantikan
Calon Mahasiswa STEM Akamigas Cepu
Blora,- Bertempat di Gedung Wisuda Kampus STEM Akamigas Cepu, Kabupaten Blora, sejumlah 330 orang calon mahasiswa dilantik dan ditetapkan oleh dewan senat sebagai mahasiswa baru tahun akademik 2016/2017 dengan disaksikan pejabat Kementerian ESDM dan beberapa tamu undangan, (30/08/2016).
Hadir dalam acara tersebut Wakil Bupati Blora H.Arief Rohman M.Si, Pejabat eselon I dan II Kementerian ESDM, Direktur SDM PT.Pertamina, Direktur SDM dan Umum PT.PGN, pimpinan VP.Pertamina Coorporate University, pimpinan KKKS dan JOB PT.Pertamina, Forkopimda Blora, Forkopimcam Cepu serta pimpinan instansi pemerintah baik negeri ataupun swasta di kawasan Cepu.
Dalam sambutannya, Ketua STEM Akamigas Cepu Prof. Dr. RY. Perry Burhan, M.Sc menjelaskan bahwa tahun ini kampus yang dipimpinnya tersebut menerima mahasiswa 330 mahasiswa baru dengan rincian 69 mahasiswa jurusan teknik produksi migas, 109 mahasiswa teknik pengolahan migas, 42 mahasiswa teknik instrumentasi kilang, 39 mahasiswa teknik mesin kilang dan 71 mahasiswa logistik migas. “Mahasiswa kami berasal dari masyarakat umum, industri, aparatur, dan masyarakat penerima beasiswa dari daerah tertinggal, terdepan, terluar (3T), serta beasiswa daerah penghasil migas. Selama 4 tahun kedepan mereka akan dididik untuk menamatkan pendidikan program Diploma IV,” jelasnya.
Pelantikan ditandai dengan serah terima calon mahasiswa kepada Ketua STEM Akamigas dilanjutkan penandatanganan naskah serah terima dari stakeholder diwakili Pertamina. Dilanjutkan dengan pengucapan janji mahasiswa STEM diiringi lagu Mars STEM. “Setelah dilantik, semoga kedepan mahasiswa baru ini dapat belajar dengan semangat dan sungguh-sungguh. Kalian adalah agen pembangunan bangsa di masa depan, sehingga jangan sampai menyia-nyiakan kesempatan belajar ini. Tantangan sektor energi negeri di bidang migas kedepan sangat berat, perlu SDM unggul untuk menanganinya,” lanjutnya
Perlu diketahui, STEM Akamigas merupakan salah satu unit organisasi di lingkup Badan Pemberdayaan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Kementerian ESDM yang tugas dan fungsinya menyelenggarakan pendidikan program Diploma IV dengan program studi di bidang energi dan sumber daya mineral.

Pelantikan diakhiri dengan penyerahan beasiswa kepada mahasiswa berprestasi tingkat II dan IV, orasi ilmiah dari Ir.Musyanif dengan materi menjadi manusia yang sukses dengan perjuangan yang gigih dan hiburan berupa tari daerah dari Maluku Tenggara. (adi sanrico)
Share:

0 comments:

Post a Comment

Hot News

APTRI Blora Bangkit Sinergi dengan Pemda dan Berperan dalam Program Pergulaan Nasional

𝗕𝗟𝗢𝗥𝗔 — Bupati Blora, H. Arief Rohman, S.IP,M.Si menghadiri acara pelantikan Asosiasi Petani Tebu Rakyat Indonesia (APTRI) ...

Public Service

Blog Archive

Social Media

Technology

Next More »

Labels

Community

Next More »