KODIM BLORA GELAR RAKORNIS TMMD SENGKUYUNG TAHAP II

Rakornis Di Aula Makodim Blora
Blora,- Kodim 0721/Blora menggelar kegiatan Rakornis (Rapat Koordinasi Teknis) TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Sengkuyung Tahap II TA. 2016 yang dilaksanakan di Desa Balongrejo Kecamatan Banjarejo Blora. Rakor berlangsung di Aula Makodim Blora (15/09/2016).
Kegiaran Rakornis yang dibuka langsung oleh Komandan Kodim 0721/Blora Letkol Inf Susilo, S. Sos diwakili Kasdim Mayor Kav Burhanuddin, ST tersebut dalam sambutannya menyampaikan, momen ini sangat penting untuk diketahui, di mengerti dan dilaksanakan. 
Pihaknya akan bersatu gotong royong antara TNI, Polri dan masyarakat, agar nuansa kemanunggalan TNI dan Rakyat  serasi dan berdampingan. Ungkapnya. “Kegiatan TMMD hanya sebagai jembatan, karena TMMD merupakan salah satu bagian dari tugas Pokok TNI di bidang Pemberdayaan Wilayah. Untuk itu kami mohon kepada Bapak dan Ibu turut membantu agar pelaksanaan Program TMMD berjalan sesuai tujuan dan sasaran,” jelasnya.
Kegiatan dan Anggaran
Dalam rakornis tersebut dipaparkan jenis kegiatan dan anggaran serta pelaksanaan kegiatan fisik dan non fisik selama 21 (dua puluh satu) hari. “Pelaksanaannya Upacara pembukaan dilaksanakan secara serempak tgl 20 September 2016 baik Reguler maupun Sengkuyung. Adapun Upacara Penutupan juga dilaksanakan secara serempak tanggal 19 Oktober 2016 Reguler maupun Sengkuyung,” jelas Pasiter Kodim Blora Kapten Inf Surana.
Menurut Pasi Ter Kapten Inf Surana, untuk sasaran fisik diantaranya Jalan Makadam panjang 800 meter X Lebar 2,5 Meter yang menghubungkan dua desa, yakni Dk. Dongkrikil Desa Balongrejo ke Dk. Pulo Desa Mojowetan Kecamatan Banjarejo, Jembatan Panjang 12 Meter X Lebar 3 Meter, Plat Beton Panjang 3,5 Meter X Tinggi 1 Meter X Lebar 1 Meter, Talud Panjang 500 Meter X Tinggi 0,75 Meter. Sedangkan kegiatan Non Fisik akan diisi berbagai macam kegiatan penyuluhan-penyuluhan dari instansi terkait sesuai jadwal dari Kodim 0721/Blora.
Lebih lanjut dijelaskan, Program TMMD adalah program khusus dan berskala Nasional, sebab Program TMMD sangat tepat dan telah terbukti secara langsung dirasakan oleh masyarakat, sistem anggaran yang didukung oleh Pemerintah Provinsi dan Kabupaten merupakan dorongan untuk mewujudkan sistem Pertahanan yang telah dilaksanakan TNI di wilayah. Jelas Pasiter Kodim Blora Kapten Inf Surana.
Hadir dalam acara tersebut Komandan Kodim 0721/Blora Letkol Inf Susilo, S. Sos diwakili Kasdim Mayor Kav Burhanuddin, ST, Kapolres Blora AKBP Surisman, SIK. MH diwakili Kapolsek Kota AKP Sudarno,SH, Kepala BPMPKB Blora di wakili Kabid BPMPKB Blora Tumai Suharno, SIP, Msi, Kasi Perencanaan Gambar/ RAB DPUK Blora Sutono, ST, MM, Bapeda Blora, Camat Banjarejo Drs. Suherman Msi, Kapolsek Banjarejo AKP Budiyono, Kades Balongrejo Sutiyono, Kades Mojowetan Somar Sodiq, para Danramil se jajaran Kodim 0721/Blora, Ketua Persit KCK Cabang XLII Dim 0721/Blora Ny.Yulia Susilo, Bhayangkari Polres Blora dan PKK Blora(adi sanrico)
Share:

0 comments:

Post a Comment

Hot News

Bupati Arief Rohman Perhatikan Serius Pendidikan Umum dan Keagamaan di Blora

𝗕𝗟𝗢𝗥𝗔 — Ini komitmen Bupati Blora di sektor pendidikan, baik umum maupun pendidikan keagamaan bagi warganya. Ditandaskan, P...

Public Service

Blog Archive

Social Media

Technology

Next More »

Labels

Community

Next More »