ANGGOTA 410 IKUTI GARJAS PERIODIK GUNA HASIL AKHIR PEMBINAAN

Tes Kesegaran Jasmani Prajurit Yonif Alugoro
Di Lapangan Suntle Ban Yonif 410

Blora,- Tepat pada Kamis 25 Oktober 2018, Prajurit Yonif 410/Alugoro telah melaksanakan kegiatan  tes Kesegaran Jasmani (Garjas) Periodik II Tahun Anggaran (TA) 2018 dilapangan Suntle Ban Yonif 410/Alugoro.

Kegiatan Garjas Periodik II TA.2018 dilaksanakan selama 2 hari yaitu pada tanggal 25 hingga  26 Oktober 2018, seluruh prajurit wajib mengikuti kegiatan yang dilaksanakan dua kali dalam setahun tersebut, bertujuan untuk mengetahui sejauh mana tingkat kebugaran setiap prajurit yang sekaligus mengukur kemampuan fisik Prajurit Alugoro.

Sebelum melaksanakan Tes Kesegaran Jasmani terlebih dahulu para prajurit Alugoro melaksanakan tes tekanan darah (tensi) dengan tujuan agar dalam pelaksanaannya berjalan dengan lancar dan aman.

Hadir dalam pelaksanaan Garjas Periodik II TA 2018 Danyonif 410/Alugoro Letkol Inf Irvan Christian Tarigan, S.I.P serta Wadanyonif 410/Alugoro Mayor Inf Acuk Andrianto, selain mengawasi jalannya Garjas Danyonif 410/Alg serta Wadanyonif 410/Alg juga ikut melaksanakan lari guna memotivasi para prajuritnya agar tetap semangat dalam berlari.

Pada kesempata itu, Danyonif 410/Alugoro Letkol Inf Irvan Christian Tarigan, S.I.P mengungkapkan bahwa Kesegaran Jasmani A Sejauh 3200 Meter serta Kesegaran Jasmani B merupakan kegiatan pokok yang setiap hari anggota Yonif 410/Alugoro lakukan dan Tes Garjas Periodik  ini sangat bermanfaat sekali, guna mengukur hasil akhir pembinaan.

Ketangkasan Renang Militer dasar sejauh 50 Meter menjadi akhir dalam kegiatan tes Kesegaran Jasmani Peridik II Ta 2018 untuk Prajurit Yonif 410/Alugoro dan dilaksanakan di Kolam Renang Mantingan Kabupaten Rembang.

“Tes Garjas Periodik  ini sangat didukung penuh guna mengukur hasil akhir pembinaan selama ini,” pungkas Danyonif 410. (Sandi/PenYon/Red).
Share:

0 comments:

Post a Comment

Hot News

APTRI Blora Bangkit Sinergi dengan Pemda dan Berperan dalam Program Pergulaan Nasional

𝗕𝗟𝗢𝗥𝗔 — Bupati Blora, H. Arief Rohman, S.IP,M.Si menghadiri acara pelantikan Asosiasi Petani Tebu Rakyat Indonesia (APTRI) ...

Public Service

Blog Archive

Social Media

Technology

Next More »

Labels

Community

Next More »