BNI CEPU SOSIALISASI ALAT PEMBAYARAN ZAMAN NOW

Karyawan Bank BNI Cabang Cepu, Blora,
memperkenalkan aplikasi YAP,
menggunakan QR code

Blora,– Salah satu aplikasi terbaru sebagai solusi pembayaran masa kini  dengan menggunakan QR code (barcode), mulai diperkenalkan oleh Bank BNI Cabang Utama Cepu kepada nasabah dan masyarakat Kabupaten Blora, Yakni Your All Payment (YAP).

Menariknya, sosialisasi YAP digelar di forum diskusi keilmuan dan hukum (hukum perbankan & hukum perpajakan)  di hall hotel ARRA Cepu, Sabtu (24/03/2018), diikuti puluhan notaris, pengusaha, perwakilan nasabah, dan karyawan Bank BNI.

“Aplikasi YAP dengan QR code kami perkenalkan, sebagai fasilitas pelayanan terbaru kami untuk nasabah,” jelas Pemimpin Bank BNI Cabang Utama Cepu, Soesetyo Priharjanto, Minggu (25/03/2018).

Menurutnya, selain solusi pembayaran zaman now melalui smartphopne, program YAP adalah sebuah metode pembayaran terbaru melalui tiga pilihan, masing-masing untuk kartu kredit, debit dan UnikQu.

Soesetyo menambahkan, aplikasi ini bisa dengan mudah didownload melalui playstore dan appstore, yakni sebagai bentuk kemudahan pembayaran (easy way to pay) dengan menggunakan QR code.

Perkenalan YAP Bank BNI, ternyata menarik minat peserta diskusi yang mayotitas dari anggota Ikatan Notaris Indonesia dan Pejabat Pembuat Akta Tanah (PPAT) Kabupaten Blora serta undangan lainnya.

Satu persatu peserta diskusi mencoba ikut dalam menggunakan aplikasi YAP, dan beberapa diantaranya minta untuk dibantu karyawan Bank BNI Cabang Utama Cepu yang hadir dalam forum diskusi keilmuan dan hukum (hukum perbankan & hukum perpajakan).

Diskusi yang berlangsung pukul 09:00 hingga 17:00 WIB tersebut, dihadirkan tiga nara sumber Dr Habib Adjie (perlindungan profesi), dan Julius Purnawan (sudut pandang kebijakan hukum perpajakan dalam praktik).

Satu lagi nara sumber yang di forum itu, Firdhonal yang khusus membeberkan  meteri untuk mengupas tuntas hukum perbankan, dan hak tanggungan badan hukum dalam  berbagai permasalahan.

Pemimpin Bank BNI Cabang Utama Cepu, Soesetyo Priharjanto, menambahkan acara berjalan dengan baik dan lancar. Dia kembali menegaskan, bahwa pelayanan terbaik kepada nasabah jadi prioritas baik hari ini, dan hari-hari kedepan. (whn)

Share:

0 comments:

Post a Comment

Hot News

Ketika Para Petani Tembakau 'Ngudoroso' dengan Bupati Blora

  𝗕𝗟𝗢𝗥𝗔 — Bupati Blora, Dr. H. Arief Rohman mendapatkan keluhan dari sejumlah para petani Tembakau di Kecamatan Bogorejo, K...

Public Service

Blog Archive

Social Media

Technology

Next More »

Labels

Community

Next More »