Bhakti Sosial Kodim 0721/Blora Pada HUT Kodam IV

Personil Kodim 0721 Blora sedang Bakti Sosial
BLORA - Dalam rangka memperingati HUT KODAM IV / DIPONEGORO  ke 62 Tahun 2012 Kodim 0721/Blora melaksanakan bhakti sosial yang diwujudkan dengan melakukan kegiatan karya bhakti di tempat ibadah, untuk memelihara kebersihan serta meningkatkan kenyamanan dan kekhusukan dalam beribadah kepada Tuhan YME.  Sedangkan untuk pelaksanaannya secara serentak di 16 kecamatan se-Kabupaten Blora.
Salah satu Kegiatan Kodim 0721 Blora melaksanakan karya bhakti pembersihan halaman Masjid Al Amanah di Desa Banjarejo, Kecamatan Banjarejo.  Sekaligus pengecatan pagar keliling, kegiatan tersebut dikerjakan secara gotong royong baik dari personel TNI, Polri, aparat pemerintah Kecamatan dan warga masyarakat sekitarnya. Kegiatan karya bhakti ini dilaksanakan secara berkesinambungan dalam menciptakan lingkungan yang bersih dan sehat.
Acara tersebut dihadiri oleh Muspika Kecamatan Banjarejo lengkap,  Camat Banjarejo Irfan Agustian Iswandaru AP. MSi, Kapolsek Banjarejo Akp Sugiharto, Danramil Banjarejo Kapten Inf Suhardi dan Pasiterdim 0721/Blora Kapten Inf Supartono. (adi/red)
Share:

0 comments:

Post a Comment

Hot News

Festival Ramadhan, Kemenag Blora Bagikan 10.336 Paket Sembako

𝗕𝗟𝗢𝗥𝗔 — Benar-benar  Menenangkan dan Menyenangkan di Festival Ramadhan 1446 H/ 2025 M yang diselenggarakan oleh Kantor Keme...

Piblic Service

Piblic Service
Instagram

Blog Archive

Social Media

Technology

Next More »

Labels

Community

Next More »